Sebab, ini merupakan identitas yang menandakan keaslian hp tersebut. Pengguna dapat mencari IMEI yang biasanya tertera di kotak asli hp tersebut. Di internet juga banyak pembahasan yang menginformasikan cara mencari IMEI.
2. Melakukan Reset Hp Melalui Kantor Provider
Laporkan menuju kantor provider untuk menjelaskan kehilangan hp. Kantor provider akan membantu melakukan reset data pada perangkat yang hilang. Namun pengguna juga perlu menyiapkan bukti berupa surat pengantar dari polisi.
Kantor provider nantinya akan melakukan proses reset dengan memakai IMEI. Nomor IMEI akan dipakai untuk memblokir ponsel hilang sehingga datanya direset. IMEI akan dimasukkan menuju daftar hitam ke mesin CEIR.
3. Memblokir Hp Menggunakan Mesin CEIR
Mesin CEIR akan membantu pengguna untuk melindungi data penggunanya dengan memblokir hp hilang melalui IMEI. Jadi, mesin IMEI tersebut akan menghentikan aktivitas dari hp yang dilaporkan hilang.
Setelah itu, pengguna sudah berhasil memblokir perangkatnya. Hp tersebut tidak dapat dipakai oleh oknum yang membawanya.
Perangkat tersebut tidak akan aktif, semua datanya juga sudah dihapus provider. Artinya, akan percuma jika oknum yang menemukan hp tersebut membawanya untuk digunakan kembali. Sebab, fungsinya sudah hilang sama sekali.