Home » Kesehatan Umum » 6 Cara Menyembuhkan Ambeien Tanpa Operasi Secara Alami

6 Cara Menyembuhkan Ambeien Tanpa Operasi Secara Alami

Cara Menyembuhkan Ambeien Tanpa Operasi – Ambeien merupakan salah satu penyakit pencernaan yang menyebabkan pembengkakan pembuluh darah di area anus.

Peningkatan tekanan darah pada pembuluh vena sekitar anus menjadi salah satu penyebab terjadinya ambeien karena mengakibatkan terhalangnya aliran darah di daerah tersebut.

Bagi penderita ambeien, dapat memilih cara alami dalam penyembuhannya. Berikut akan dijelaskan mengenai cara menyembuhkan ambeien tanpa operasi.

Penyebab lain terjadinya ambeien yaitu memiliki kebiasaan duduk yang terlalu lama dengan posisi yang sama dan susahnya buang air besar.

Selain itu, obesitas juga dapat memicu penyakit ini, terlalu sering dengan aktivitas mengangkat beban berat dan sering memakan makanan pedas. Kekurangan serat dalam tubuh juga dapat menyebabkan terkena penyakit ambeien.

1. Bawah Putih

Bawang putih dipercaya memiliki manfaat untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit. Kandungan allicin dalam bawang putih yang bermanfaat sebagai antioksidan dapat membantu dalam penyembuhan ambeien.

Cara menggunakan pengobatan ini yaitu tumbuk hingga halus dua siung bawang putih, kemudian oleskan pada pembengkakan yang terjadi di daerah anus.

Lakukan pengolesan ini secara rutin untuk melawan bakteri pada area tersebut. Agar pembengkakan lebih cepat untuk proses pengempesan, dapat pula untuk meminum jus bawang putih secara rutin.

Cara ini dapat lebih optimal dalam menyembuhkan ambeien karena pengobatan dilakukan dari dalam maupun luar tubuh.

2. Kulit Manggis

Cara menyembuhkan ambeien tanpa operasi lainnya yaitu menggunakan kulit manggis. Kandungan xanthone pada kulit manggis, selain menjadi antioksidan juga dapat berfungsi sebagai anti peradangan.

Caranya cukup mudah yaitu, pisahkan daging manggis dengan kulitnya secara bersih. Selanjutnya, keringkan kulit manggis dan kemudian rebus. Minum air hasil rebusan daun manggis tersebut secara rutin.

3. Kulit Sirsak

Bahan alami lainnya yang bermanfaat dalam penyembuhan ambeien yaitu kulit sirsak. Senyawa antibakteri dalam sirsak membantu membunuh bakteri-bakteri pemicu ambeien. Sehingga bahan ini sangat cocok sebagai pengobatan alami terhadap penyakit ambeien.

Cara menggunakan daun sirsak untuk mengobati ambeien yaitu sediakan dua gelas air dan lima daun sirsak. Kemudian, rebus kedua bahan tersebut hingga air tersisa menjadi satu gelas. Minumlah air rebusan daun sirsak ini secara rutin untuk hasil yang lebih baik.

4. Lidah Buaya

Selain bermanfaat untuk kecantikan, lidah buaya juga dapat dimanfaatkan dalam penyembuhan penyakit ambeien. Kandungan zat dalam lidah buaya dapat mendetoksifikasi tubuh dan berfungsi sebagai antioksidan.

Caranya yaitu, siapkan beberapa potong lidah buaya segar dan bersih. Kemudian blender bahan tersebut dan minum jus lidah buaya ini secara rutin.

5. Cocor Bebek

Tanaman yang sering dijumpai sebagai hiasan halaman ataupun ruangan rumah ini juga memiliki manfaat untuk menyembuhkan ambeien. Zat yang terkandung dalam cocor bebek sangat membantu dalam menyembuhkan peradangan.

Caranya yaitu, siapkan daun cocor bebek yang sudah dibersihkan, kemudian jemur. Setelah benar-benar kering, tumbuk hingga halus dan seduh menggunakan air. Minumlah air seduhan cocor bebek ini secara teratur.

6. Akar Kangkung

Seduhan akar kangkung juga dapat menjadi salah satu cara menyembuhkan ambeien tanpa operasi. Bagian kangkung yang dibutuhkan yaitu mulai dari batang hingga akar.

Tanpa disadari, kangkung memiliki banyak kandungan vitamin, protein serta zat besi. Tentunya hal tersebut sangat bermanfaat bagi penderita ambeien.

Cara menggunakan kangkung sebagai pengobatan ambeien yaitu siapkan batang hingga akar kangkung yang sudah bersih dan dua gelas air. Kemudian, rebus kedua bahan hingga menyisakan satu gelas air. Minumlah air rebusan kangkung tersebut secara rutin.

Demikian cara menyembuhkan ambeien tanpa operasi yang dapat dicoba. Selain mudah untuk didapat, tanaman-tanaman tersebut kaya akan manfaat yang dapat membantu untuk menyembuhkan ambeien.

Jika ambeien tidak kunjung memberikan tanda penyembuhan, periksakan kepada dokter agar mendapat pengobatan secara optimal, selamat mencoba.