Dengan memastikan adanya nomor BPOM, konsumen akan lebih yakin bahwa produk adalah produk asli bukan tiruan. Yang mana di dalamnya sudah terjamin akan kandungan, dosis, kualitas, dan manfaatnya untuk konsumen sendiri.
Cek Nomor Seri BPOM Melalui Website
Tentu saja instansi besar seperti BPOM menyediakan sebuah halaman situs yang bisa diakses oleh semua orang. Fungsinya adalah untuk memudahkan akses semua orang mengetahui keaslian barang atau produk apa pun yang dibeli.
Untuk itu, pengecekan nomor BPOM bisa dilakukan melalui situs ini. Langkah cara pengecekannya adalah:
- Silakan akses situs BPOM resmi melalui browser apa pun yang digunakan. Ketik alamat situs pada kotak pencarian dengan tepat agar tersambung ke halaman.
- Selanjutnya, langsung saja masukkan nomor BPOM yang tertera pada bungkusan produk apa pun itu ke kotak yang ada di halaman.
- Tunggu proses pendataan selesai.
- Apabila itu adalah produk yang berizin resmi, maka akan keluar sejumlah data mengenai produk. Mulai dari tanggal produksi, bahan, tempat produksi, tanggal kadaluarsa, dan semacamnya.
- Apabila bukan merupakan nomor BPOM resmi, maka semua data tersebut tidak akan muncul. Sebelumnya, pastikan bahwa nomor yang dimasukkan sudah benar semuanya.
Cek Nomor dari Aplikasi BPOM Mobile
Selanjutnya, cara cek nomor BPOM disediakan juga melalui aplikasi. Sejatinya, BPOM memiliki dua jenis aplikasi yaitu bernama BPOM Mobile. Berikut ini akan dijelaskan bagaimana cara mengecek nomor resmi BPOM melalui aplikasi BPOM Mobile.